Selasa, 10 Desember 2013

Intel Persembahkan Komputer 2 in 1


JAKARTA - Saat ini memiliki lebih dari satu gadget bukanlah pemandangan aneh. Sudah menjadi tren melihat orang menenteng dua atau lebih ponsel pintar ke mana pun mereka pergi. Hal yang sama juga berlaku pada pemilik laptop yang juga banyak memiliki tablet.

Tablet menjadi sangat digemari konsumen sejak kemunculannya pada 2009. Fungsinya tak lebih dari sekadar pelengkap laptop dengan menawarkan kenyamanan mobilitas.

"Laptop dan tablet ada dasarnya memiliki kemampuan yang berbeda. Tablet didesain untuk menikmati konten, sedangkan laptop sangat tepat untuk menopang produktivitas kerja karena didukung dengan kemampuan input yang beragam. Keduanya memiliki fungsi yang saling melengkapi," tutur Marketing Director Intel Indonesia, Hermawan Sutanto melalui keterangan tertulis yang diterima Okezone, Selasa (26/11/2013).

Diakui Hermawan, memiliki laptop dan tablet sekaligus memang terkesan tidak efektif karena kedua perangkat itu memiliki beberapa fungsi yang sama. Walaupun jika dilihat dari kemampuan keduanya jelas berbeda.

"Intel memahami bahwa konsumen mencari tablet yang dapat memberikan produktivitas dan performa maksimal layaknya sebuah laptop. Maka dari itu, Intel menghadirkan kategori komputer 2 in 1 agar konsumen bisa mendapatkan semua manfaat dalam satu perangkat," imbuhnya.

Lebih lanjutnya, ia mengatakan bahwa perangkat 2 in 1 akan menjadi solusi yang tepat bagi semua pihak. Sebab, teknologi itu akan memberikan fleksibilitas kepada pengguna.
Dengan teknologi terbarunya itu, Intel siap menjadi pemimpin dalam kategori komputer 2 in 1. Menariknya lagi, generasi keempat persembahan Intel Core Processor tersebut memungkinkan pengguna untuk mengoperasikan laptop hanya dengan sentuhan dan suara.

Dibekali dengan baterai tahan lama, desain yang diusungnya juga membuat komputer 2 in 1 itu dijamin bakal mencuri perhatian para pencinta gadget.

"Perangkat ini memiliki desain yang dapat mengubah laptop dengan cara memisahkan layar darikeyboard-nya (model detached) atau dengan cara memutar layar hingga 369 derajat (model reclined)," pungkas Hermawan. (amr)

4G LTE Paling Ideal di 700MHz

4G LTE Paling Ideal di 700MHz






JAKARTA – Indonesia sampai saat ini belum memastikan frekuensi yang akan ditentukan untuk mengimplementasikan 4G LTE. Tapi dari sejumlah opsi yang ada, 700MHz dinilai sebagai frekuensi yang tepat.

Hal itu diungkapkan oleh Head MBB Solution Nokia Solutions and Networks (NSN) Asia Pasifik, Nils Keemann, saat ditanya mengenai opsi frekuensi yang tepat untuk implementasi 4G LTE di Indonesia. “Yang ideal itu di 700MHz, karena semakin rendah maka semakin bagus,” tutur Keemann di World Trade Center, Jakarta, Selasa (10/12/2013).

Namun jika diterapkan di 700MHz, maka penerapan 4G LTE akan memakan waktu lama karena frekuensi itu masih digunakan untuk televisi analog. Di sisi lain, penerapan 4G LTE diharapkan segera terealisasi, mengingat para vendor teknologi juga tengah menggarap teknologi jaringan terbaru, 5G.

Sedangkan untuk perangkat yang mendukung 4G LTE dinilai tidak perlu dikhawatirkan. Pasalnya, jika di Indonesia telah ada jaringan 4G LTE, maka para vendor perangkat hanya tinggal menyesuaikan produk besutannya.

Menurut data The Global Mobile Suppliers Association (GSA), terdapat 1.240 perangkat yang mendukung 4G LTE di dunia per November, dengan lebih dari sepertiga diantaranya merupakan smartphone. Lalu pada 2019, 65 persen dari populasi dunia diprediksi akan menjadi pengguna 4G LTE.
(adl)

Source : http://techno.okezone.com/read/2013/12/10/54/910370/4g-lte-paling-ideal-di-700mhz

Cara Membuat Komputer Anti Lelet Cara Membuat Komputer Anti Lelet

Cara Membuat Komputer Anti Lelet

Cara Membuat Komputer Anti Lelet Image


Sebagai pengguna komputer tentunya kita menginginkan mempunyai komputer yang mempunyai kinerja optimal, cepat dan stabil. Saya menyebutnya “komputer anti lelet”.  Dalam artikel perdana ini saya ingin berbagi pengalaman dengan pembaca blogfastncheap tentang bagaimana cara membuat komputer anti lelet dengan melakukan beberapa perawatan dan tune up sederhana terhadap komputer untuk meningkatkan kinerja windows.
Sebelum membuat komputer anti lelet, sebaiknya kita mengetahui terlebih dahulu beberapa hal yang menyebabkan performa komputer kita lambat, sering hang bahkan muncul berbagai error yang meyebabkan komputer crash sehingga tidak nyaman lagi digunakan.   Beberapa hal paling umum yang dapat menyebabkan masalah pada komputer sehingga komputer kita terasa lelet kita diantaranya adalah:
  1. Mengabaikan Minimum Hardware Requirements, ketika menginstal  suatu aplikasi.
    Semua software / aplikasi mempunyai spesifikasi minimal hardware komputer yang diperlukan agar aplikasi tersebut dapat berjalan normal.  Dan kita ingat itu adalah spesifikasi minimal , jadi agar aplikasi tersebut bisa berjalan optimal spesifikasi komputer kita harus lebih tinggi dari system requirement  aplikasi tersebut.
  2. Overheating pada komponen hardware, beberapa komponen hardware yang sering terjadi overheat adalah Processor, Mainboard, VGA Card dan Power Supply. Overheat pada komponen hardware tersebut bisanya terjadi  karena tidak optimalnya kerja system pendingin (misalnya fan Processor),  komputer ditempatkan di ruangan yang memang mempunyai temperatur cukup tinggi atau bisa juga karena komputer yang dioperasikan 24 jam nonstop.
  3. Live time, hardware komputer juga tidak bisa melawan usia, terutama untuk komponen kapasitor pada mainboard dan hardisk. Secara umum komputer yang telah beroperasi diatas 5 tahun sudah saatnya diupgrade atau diganti baru.
  4. Terlalu banyak software yang diinstall, banyak proses yang berjalan di background, terdapat virus, malware dan spyware yang memakan resource Processor dan Memory yang pada akhirnya dapat menyebabkan komputer kita terasa sangat lelet.
Setelah kita mengetahui beberapa penyebab umum komputer menjadi lelet, maka saatnyalah sekarang kita mempersiapkan  dan melakukan beberapa langkah tune up windows untuk membuat komputer anti lelet.
  1. Ketahui spesifikasi komputer kita, jangan ragu untuk meng-upgrade komponen terutama untuk RAM yang masih dibawah 1 GB.  Apabila anda berminat membeli komputer baru, menurut saya spesifikasi minimal saat ini adalah komputer sekelas Intel Core 2 Duo, RAM DDR3 2 GHz,  Hardisk SATA 250 GB dan 530 Watt Power Supply.
  2. Bersihkan komponen hardware, buka casing CPU dan bersihkan debu yang menempel pada mainboard, fan dan peripheral lainya dengan menggunakan sikat halus dan vacum cleaner.
  3. Bila memang spek komputer kita pas-pasang instal-lah program yang benar-benar diperlukan saja. Ada baiknya juga untuk menggunakan program alternative yang mempunyai ukuran kecil dan tidak memakan banyak resource, diantaranya adalah:
    • Open Office,  untuk membuka dan mengedit dokumen
    • Foxit Reader, untuk membaca dokumen PDF
    • Opera Mini, untuk browsing  lebih cepat dan aman
    • 7 Zip untuk membuat dan membuka file kompresi
    • VLC Media Player untuk menjalankan file multimedia
  4. Bersihkan komputer dari virus, spyware dan malware dengan virus scanner seperti misalnyaNorman Malware Cleaner, lalu install antivirus yang tidak memberatkan komputer, saya sendiri menggunakan avast free antivirus dan pastikan selalu update.
  5. Disable Automatic Update pada windows, sebagai gantinya download security update dan hotfix terbaru menggunakan Windows Update Downloader dari windowsupdatesdownloader.com
    Cara Membuat Komputer Anti Lelet Image
  6. Disable windows services yang tidak digunakan, caranya adalah sbb:
    • Klik start – run – ketik: services.msc
    • Double klik pada service yang tidak dipakai, pada pilihan start up type pilih disable
    • Beberapa service windows yang bisaanya tidak terpakai diantaranya : Alerter, Clipbook, Distributed Link Tracking Client, Fast User Switching, Help and Support , Indexing Service, IPSEC Services,  Netmeeting Remote Desktop Sharing,  Portable Media Serial Number,  Remote Desktop Help Session Manager, Remote Procedure Call Locator, Remote Registry, Remote Registry Service, Secondary Logon, Routing & Remote Access, Server,  SSDP Discovery Service , Telnet,  TCP/IP NetBIOS Helper,  Upload Manager, Universal Plug and Play Device Host, Wireless Zero Configuration (bagi yang tidak menggunakan wireless device).  Untuk komputer yang tidak terhubung ke jaringan disable juga
      komputer Browser, Messenger, Windows Time .
      Cara Membuat Komputer Anti Lelet Image
  7. Matikan beberapa aplikasi yang berjalan otomatis saat windows startup. Saya menggunakan tools Start Up Control Panel untuk mengontrol program apa saja yang perlu atau tidak perlu di load saat windows start up. Download programnya di www.mlin.net/StartupCPL.shtml, lalu jalankan dan disable beberapa service yang tidak diperlukan
    Cara Membuat Komputer Anti Lelet Image
  8. Matikan System Restore pada beberapa partisi atau keseluruhan drive. Selain dapat meningkatkan kecepatan windows, mendisable fitur ini akan menghindari  boomerang yang terjadi karena adanya virus yang bercokol di file-file restore point.
    • Caranya: klik kanan icon My komputer – klik Properties – klik tab System Restore – check Turn off system restoreCara Membuat Komputer Anti Lelet Image
  9. Bersihkan desktop dari shortcut dan file yang tidak sering terpakai. Untuk menyimpan file data sebaiknya simpan di folder atau drive tersendiri. Gunakan wallpaper yang tidak memakan banyak resource memory atau gunakan saja background warna pada tampilan desktop.
  10. Atur Visual Effects for Better Performance,
    • Caranya: klik kanan My komputer – klik Properties – klik tab Advance – pada menu Performance pilih setting,
      pada tab visual effect pilih Adjust for best Performance.
      Cara Membuat Komputer Anti Lelet Image
  11. Bersihkan temporary file yang ada dilokasi C:Documents and Settings-namauser-Local Settings-Temp dan C:Windows-Temp
  12. Jalankan Disk Cleanup Wizard untuk meng-compress old file dan membersihkan file-file yang tidak diperlukan.
    • Caranya klik start – run – ketik : cleanmgrCara Membuat Komputer Anti Lelet Image
  13. Jalankan Disk Defragmenter secara teratur untuk merapikan kembali data-data yang tersimpan pada hardisk.
    • Caranya klik start – run – ketik : dfrg.mscCara Membuat Komputer Anti Lelet Image
  14. Jalankan tools Checkdisk untuk memastikan struktur file dan direktory pada hardisk bebas dari error.
    • Caranya : Buka Windows Explorer, Klik kanan pada hardisk yang aka di scan, pilihProperties,  pilih tab Tools, pilih Error Checking, klik Check Now.
    • check Automatically fix file system errors dan Scan for and attempt recovery of bad sectorCara Membuat Komputer Anti Lelet Image
  15. Install ulang Windows dan Aplikasi.  Apabila dirasa komputer sudah terlalu banyak masalah, inilah jurus terakhir yang dapat kita lakukan untuk membuat komputer kita kembali ke performa awal, selamatkan semua data ke partisi atau hardisk yang lain lalu mulai lagi semuanya dari awal, reinstall Windows dan program aplikasi lainnya.
Demikianlah sedikit cara perawatan dan tune up windows untuk membuat komputer kita selalu bekerja optimal alias anti lelet.  Dalam artikel ini saya masih menggunakan sistem operasi WindowsXP, meskipun beberapa tips diatas pada prinsipnya dapat juga diterapkan pada OS yang lain.

Zotac Luncurkan Kartu Grafis GTX 780 Ti AMP!

CALIFORNIA - Zotac, produsen hardware mengumumkan GTX 780 Ti AMP! Edition  yang menampilkan inti graphics processing unit (GPU) overclocked. Selain itu, perangkat juga dilengkapi teknologi Triple-Silencer Enhanced Cooling System dan bundling software premium dari Zotac.

Dilansir Tomshardware, Senin (9/12/2013), Zotac meluncurkan kartu grafis terbarunya yang menawarkan performa lebih tangguh di kelasnya. Perangkat tampil dengan core clock yang telah di-overclocking dan hadir dengan pendingin GPU tiga kipas.

Zotac AMP! menampilkan 15 persen overclocking pada kecepatan core-nya. Perangkat keras pemacu grafis ini memiliki clock dasar dari 928 MHz sampai 1006 MHz dan mendorong clock dari 928 MHz ke 1072 MHz.








Perangkat juga memiliki pendingin khas Triple-Silencer Enhanced dari Zotac, yang menawarkan suhu lebih rendah dan tingkat kebisingan yang kecil (15 dbA). Perangkat dijual dengan harga USD669,99, sudah termasuk bundling software dan beberapa game Splinter Cell terbaru.

Zotac GTX 780 Ti AMP! Edition kabarnya memiliki suhu stabil 10 derajat Celsius dengan sistem pendinginan terbaik. Waralaba permainan yang masuk dalam program bundling antara lain, Splinter Cell Blacklist, Chaos Theory serta Conviction. (ahl)

Source : http://techno.okezone.com/read/2013/12/09/324/909554/zotac-luncurkan-kartu-grafis-gtx-780-ti-amp

Superkomputer dengan Energi Paling Efisien di Dunia

JAKARTA - Super Micro Computer, Inc pemimpin global teknologi strorage dan komputasi ramah lingkungan dengan kinerja-tinggi, server dengan efisiensi-tinggi, mengumumkan solusi server HPC dengan energi yang diklaim efisien. Perangkat diperuntukkan untuk industri dengan keunggulan hemat energi.

Melalui siaran pers yang diterima Okezone, Senin (10/12/2013), Charles Liang, President dan CEO Supermicro mengatakan, Supermicro bangga dapat menyumbangkan desain server efisien-energi dan keahlian teknologi untuk proyek superkomputer ramah lingkungan di seluruh dunia.

Perangkat diklaim menempati urutan pertama di Green500 untuk TSUBAME -KFC. "Menyoroti efektivitas SuperServer 1U empat GPU kami untuk memaksimalkan kepadatan komputasi dan kinerja per watt, per meter persegi. Upaya kerja sama dalam industri superkomputer akan memiliki pengaruh abadi untuk generasi mendatang. 

Ia mengatakan, pengakuan oleh Green500 memberi kami insentif untuk lebih berinovasi dengan solusi superkomputer efisien-energi yang lebih tinggi. Supermicro mendapat peringkat satu pada Green500 daftar superkomputer paling efisien-energi bersama NEC Jepang, NVIDIA, Institut Teknologi Tokyo (TITECH) GSIC, dan Green Revolution Cooling. 





TSUBAME-KFC yang dikembangkan oleh Profesor Satoshi Matsuoka dan TITECH adalah superkomputer sangat-ramah lingkungan menggunakan teknologi server efisien-energi dengan kinerja-tinggi terbaru yang dirancang untuk mencapai pemecahan rekor dunia untuk kinerja atau efisiensi daya sebesar 4.5 GFLOPS per watt.

Solusinya mulai dari dari high density compute 1U 4x GPU dan SuperServer 4U 2-node 12x GPU FatTwin™ (SYS- F647G2- FT+) hingga inovasi arsitektur 4U baru dengan aliran udara mengoptimalkan zona pendinginan independen CPU/GPU yang mendukung slot ganda 150W CPU, 8x 300W GPU, slot 24x DIMM dan onboard dual 10GbE (SYS-4027GR-TRT). Solusi superkomputer efisien-energi Supermicro juga tersedia dalam konfigurasi bervariasi yang cocok untuk berbagai daya/kinerja aplikasi di 1U, 2U, 3U, 4U/Tower, SuperBlade dan platform 6U MicroBlade. (ahl)

Source: http://techno.okezone.com/read/2013/12/10/324/910172/superkomputer-dengan-energi-paling-efisien-di-dunia

Sabtu, 07 Desember 2013

Memahami Permasalahan Kesehatan Gizi Pada Balita

Memahami Permasalahan Kesehatan Gizi Pada Balita



Pada umumnya dikelompok usia balita anak akan mengalami masalah makan, kesukaan khusus terhadap makanan tertentu merupakan hal yang biasa terjadi secara periodik. Nafsu makan anak tidak menentu dan tidak bisa diduga.


Gizi Pada Balita

Maka dari itu setiap orangtua perlu Memahami Permasalahan Kesehatan Gizi Pada Balita yang sering timbul pada anak usia 1-5 tahun atau balita diantaranya adalah:
  1. Penolakan terhadap makan,anak sulit makan,hanya sedikit makanan yang dimakan atau memilih-milih makanan, belum lagi makanan yang dikemut, susah/rewel saat makan dan minta makanan yang sama setiap makan sehingga kebutuhan gizi tidak memenuhi gizi seimbang.
  2. Terlalu sering makan cemilan diantara waktu makan utama dapat mengurangi nafsu makan, perlu pengaturan jadwal makanan lengkap dan selingan secara teratur dengan menjaga jarak makan antara keduanya.
  3. Mengkonsumsi jus buah/makanan snack terlalu sering/terlalu tinggi
  4. Sering mengkonsumsi cemilan kue antara lain: biskuit, kue, permen yang terlalu sering dan yang mengandung manis.

Kekurangan dan kelebihan kesehatan gizi pada balita sama-sama dapat berdampak negatif. Kekurangan kesehatan gizi pada balita berhubungan erat dengan keterlambatan pertumbuhan tubuh, daya tahan tubuh yang rendah sehingga mudah sakit (terutama penyakit infeksi), dan menurunnya tingkat kecerdasan serta gangguan mental.
Sebaliknya kelebihan kesehatan gizi pada balita yang ditandai dengan berat badan berlebih dan kegemukan berisiko terkena penyakit-penyakit kronis-degreneratif seperti diabetes, tekanan darah tinggi, penyakit jantung, stroke dan jenis kanker tertentu. Kedua masalah tersebut menurunkan kualitas sumber daya manusia.Oleh sebab itu pembangunan dibidang kesehatan gizi merupakan investasi pembangunan bangsa.

Penanganan secara khusus perlu dilakukan pada balita yang mempunyai masalah gizi dalam bentuk memperbaiki kebiasaan pola makan dengan gizi seimbang. Yaitu solusinya yang dapat dilakukan adalah setiap orang tua memberi contoh dengan mengajak makan bersama keluarga, memper-kenalkan makanan secara bertahap terus mencoba makanan yang baru dan tetap tenang apabila balita menolak makan.

Pastikan anak cukup makan untuk memenuhi kebutuhan gizinya, perhatikan jenis, jumlah dan jadwal makan. Apabila diperlukan anak yang berisiko memerlukan suplemen gizi. Perlu informasi jelas apa saja isi suplemen tersebut dan indikasi pembe-riannya. Tentunya memerlukan pengawasan dalam bentuk selektif membaca label suplemen dan dosis pemberiannya.


Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Facebook Themes